Soal Pigub DKI, Akhirnya Sandiaga Uno Nyerah dan Berkata Kita Harus Legowo






Berita Metropolitan – Nama-nama yang digadang-gadang akan mendampingi Sandiaga Uno sebagai Calon Gubernur terus bermunculan. Sosok ama yang terakhir muncul ke permukaan adalah Mardani Ali Sera, kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang sudah diajukan ke koalisi kekeluargaan oleh partainya.


Sandiaga atau yang akrab dipanggil Sandi dalam diskusi yang digelar di markas Komite Jakarta Tentram, di Jakarta Selatan, Minggu (11/9/2016), sempat ditanya soal calon wakil calon gubernurnya maju di Pilkada DKI Jakarta 2017.


sandiaga-uno_20160902_103110



Di hadapan peserta diskusi yang mayoritas adalah alim ulama itu, Sandi menjelaskan bahwa Mardani adalah anak Betawi dari kecamatan Senen, Jakarta Pusat.


"Beliau menjabat di bidang kepemudaan di PKS dan Gema PKS, salah satu putra terbaik Betawi. Alhamdullilah saya dapat kabar beliau akan mengikuti proses (seleksi)," ujar Sandi.


Ia juga menuturkan, sebelumnya yang sudah mengikuti proses adalah Sekretaris Daerah Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta, Saefullah, dan Deputi Gubernur Bidang Pariwisata dan Kebudayaan DKI Sylviana Murni.


Rencanannya siapa yang akan mendampingi Sandi di Pemilihan Gubernur DKI Jakarta 2017, akan ditentukan dua pekan kedepan.


"Tentu pada ujungnya kita semua harus legowo, untuk memilih siapa yang memiliki kans (kesempatan) terbaik,"katanya.


Siapapun nanti yang akan dipilih, Sandi mengimbau semua pendukung koalisi kekeluargaan harus tetap bersatu.


Dia menambahkan, jika persatuan tidak bisa dipertahankan, maka akan sangat mudah segaal upaya koalisi selama ini untuk dipatahkan.


"Insyallah, kita satukan tekad, rapatkan barisan, kita melangkah, kita pastikan lima belas Februari dua ribu tujuh belas kita sambut gubernur yang baru,"terangnya.




Source link



Subscribe to receive free email updates: