Wabub Nias bersama putri pariwisata terpilih |Foto: istimewa |
Nias, - Pemerintah Kabupaten Nias menggelar acara final pemilihan Putri Pariwisata Kabupaten Nias Tahun 2018, bertempat di Hiliweto (29/10/2018).
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Nias, Arosokhi Waruwu mengharapkan agar kegiatan tersebut dapat memberi manfaat serta dampak bagi penempaan dan pengembangan kapasitas diri
serta kemajuan dan pengembangan pembangunan kepariwisataan di Kabupaten Nias.
"Kegiatan Pemilihan Putri Pariwisata Kabupaten Nias Tahun 2018 ini merupakan agenda tahunan pemerintah Kabupaten Nias guna pemberdayaan
potensi, peningkatan kapasitas dan kapabilitas serta pengembangan diri bagi Putri Nias dalam kaitannya dengan pengembangan pembangunan kepariwisataan di Kabupaten Nias," terang Arosokhi.
Pada kesempatan itu, Arosokhi juga berharap kepada para Putri Pariwisata yang telah dan akan dinobatkan sebagai Putri Pariwisata Tahun 2018 maupun kepada Putri Pariwisata tahun sebelumnya agar tetap memiliki andil dan kepedulian tinggi terhadap upaya mempromosikan kepariwisataan kepulauan Nias.
"Perkenalkan serta pasarkanlah potensi, objek dan Daya Tarik Wisata (DTW) di Kabupaten Nias khususnya serta kepariwisataan Kepulauan Nias pada umumnya," himbaunya. (Ferry Harefa)