Wali Kota saat ikut gotong royong |Foto: Ferry Harefa |
Gunungsitoli, - Walikota Gunungsitoli, Ir. Lakhomizaro Zebua apresiasi kegiatan gotong royong di setiap Desa di Kota Gunungsitoli yang lagi digagas oleh organisasi Taruna Merah Putih (TMP) Kota Gunungsitoli.
"Kegiatan ini sangat kita dukung, kita berharap kedepan Taruna Merah Putih menjadi Pelopor Gerakan peduli Gotong Royong dan peduli lingkungan serta peduli kebutuhan masyarakat Nias dan Kota Gunungsitoli khususnya," harap Walikota saat dikonfirmasi wartanias.com dikompleks balai Desa Sifalaete Ulu Kecamatan Gunungsitoli, Sabtu (26/05/2018) lalu.
Dikatakannya bahwa TMP juga hendaknya menjadi pemicu inisiatif warga dalam mengembangkan semangat gotong royong yang peduli lingkungan, peduli kebersamaan dengan rasa kekeluargaan.
"Kedepan kita juga berharap kiranya ada perwakilan dari TMP masuk dan berada dilembaga eksekutif, legislatif serta lembaga lainnya. Yah, dengan tujuan agar penyampaian aspirasi, baik pemuda maupun masyarakat kepada pemerintah menjadi lebih mudah," tuturnya.
Terkait pelaksanaan gotong royong, Walikota juga berpesan agar pelaksanaannya terus berkesinambungan dan tidak berhenti begitu saja.
"Kegiatan seperti ini kita dukung dan berharap agar Taruna Merah Putih melaksanakannya disetiap desa di wilayah Kota Gunungsitoli," tambahnya.
Sebelumnya saat menyampaikan arahan pada kegiatan gotong royong tersebut, Walikota menegaskan bahwa kegiatan yang digagas oleh Taruna Merah Putih Kota Gunungsitoli sudah sangat singkron dan sehaluan dengan Visi Misi Pemerintah Kota Gunungsitoli dalam mewujudkan Kota Gunungsitoli yang Maju, Nyaman dan Berdaya Saing.
"Untuk warga Kota Gunungsitoli sendiri saya berharap agar semangat gotong royong, semangat kebersamaan serta semangat kekeluargaan tetap dipertahankan. Dengan demikian, maka segala permasalahan dan kendala didalam desa dapat teratasi dengan baik," tegas Walikota dengan penuh keyakinan. (Ferry Harefa)