"Kedua bintang sinetron tersebut turut memeriahkan tamu undangan yang hadir dalam peresmian. Mereka hadir melihat langsung toko Dauky dan sesekali diminta foto selfie bersama tamu yang hadir."
Dalam acara peresmian outlet Dauky dan el n'brand, selain dihadiri oleh kedua bintang sinetron Tukang Bubur Naik Haji, juga hadir istri Bupati Anne Ratna Mustika Mulyadi, bersama istri istri pejabat Kabupaten Purwakarta, serta para tamu undangan.
Chief Operations Officer (COO) Elhijab, Andrei Aksana mengatakan pembukaan outlet Dauky Purwakarta ini adalah outlet ke-31 dan El n' Berad yang pertama di Indonesia, hadir di Purwakarta.
"Ini yang pertama di Purwakarta, rencana kedepannya kita mau lihat dulu, Elzata Dauky responnya seperti apa, karena ini, kan pertama hadir di Purwakarta, yang pasti kita melihat histori responnya baik atau tidaknya di Purwakarta." kata Andrei selepas acara. Sabtu (1/10).
Andrei menambahkan, produk-produk merek Dauky ini, sebelumnya sudah dipajang di autlet Elzata Purwakarta. Pembukaan ini guna mendorong agar toko Dauky ini dapat berkembang dan menjadi daya saing dengan yang lainnya.
"Sebelumnya produk Dauky ini, ada elzhata, namun, kini kita buat terpisah, agar dapat menjadi daya saing dengan yang lainnya." pungkas, COO Andrei. (DeR)