Menurutnya, saya sengaja mengundang para pengurus ponpes, yatim piatu dan koordinator tukang becak untuk diberikan sejumlah hewan kurban. "Saya memercayakan kepada mereka untuk menyalurkan kepada warga yang membutuhkan disekitar lingkungan masyarakatnya masing masing," kata Cahyadi.
Dandim yakin dengan polanya tersebut daging kurban akan ke terima kepada yang berhak. "Saya berharap tepat sasaran," jelasnya.
Pimpinan Ponpes Minatul Huda, Kec Plered, KH Wahid menyambut baik dan merasa bangga atas penyaruran hewan kurban ini langsung dari pribadinya, Letkol Czi Cahyadi Amperawan, Dandim 0619 Purwakarta. "Ini langkah positif. Saya memahami betul keinginan Pak Dandim dengan mengundang kesini. Kami diamanati untuk menyalurkan daging kurban kepada yang berhak menerima. Dengan pola ini akan terbagi secara merata dan tepat sasaran," ujar Wahid.
Koordinator Komunitas Tukang Becak Kemuning, Hamid mengaku terharu karena baru kali ini ada yang memerhatikan kelompok masyarakat berpenghasilan rendah. "Saya haturkan terima kasih. Semoga amal kebaikan Pak Dandim dibalas Allah SWT," pungkasnya. (DeR)